Memang benar,
Aku tidak sepandai dia untuk membuatmu tersenyum.
Hanya lewat diam saja, kau begitu mengaguminya.
Aku tidak sepandai dia untuk membuatmu nyaman.
Hanya dengan duduk disampingmu, kau begitu antusias berada disampingnya.
Aku tidak sepandai dia untuk membuatmu tertawa,
Hanya dengan bercanda dengannya, kau terlihat begitu bahagia.
Aku tidak sepandai dia untuk membuatmu rindu,
Saat ia tak ada disampingmu, kamu langsung mencaritahu keberadaanya.
Aku memang tidak sepandai dirinya, karena aku bukanlah dirinya.
Aku adalah aku,
diriku dengan segala yang kumiliki.
Mungkin aku tak pernah kau rindukan lagi seperti dulu.
Mungkin keberadaanku tak lagi membuatmu merasa nyaman,
Bahkan aku tak mampu membuatmu tertawa sepanjang hari ketika berada disampingku.
sehingga seringkali yang terlontar dari mulutmu,
bukanlah kata "rindu",
melainkan "tinggalkan aku".
Benarkah kamu menyuruhku pergi, bukan karena kamu tak dapat memilikiku,
melainkan karena kehadiran dirinya?
-M
Aku tidak sepandai dia untuk membuatmu tersenyum.
Hanya lewat diam saja, kau begitu mengaguminya.
Aku tidak sepandai dia untuk membuatmu nyaman.
Hanya dengan duduk disampingmu, kau begitu antusias berada disampingnya.
Aku tidak sepandai dia untuk membuatmu tertawa,
Hanya dengan bercanda dengannya, kau terlihat begitu bahagia.
Aku tidak sepandai dia untuk membuatmu rindu,
Saat ia tak ada disampingmu, kamu langsung mencaritahu keberadaanya.
Aku memang tidak sepandai dirinya, karena aku bukanlah dirinya.
Aku adalah aku,
diriku dengan segala yang kumiliki.
Mungkin aku tak pernah kau rindukan lagi seperti dulu.
Mungkin keberadaanku tak lagi membuatmu merasa nyaman,
Bahkan aku tak mampu membuatmu tertawa sepanjang hari ketika berada disampingku.
sehingga seringkali yang terlontar dari mulutmu,
bukanlah kata "rindu",
melainkan "tinggalkan aku".
Benarkah kamu menyuruhku pergi, bukan karena kamu tak dapat memilikiku,
melainkan karena kehadiran dirinya?
-M
Comments
Post a Comment